Visi Perusahaan
PT LAPI Ganesha Utama sebagai salah satu perusahaan konsultan terkemuka di Indonesia.
Misi Perusahaan
- Mengembangkan bisnis yang professional dengan tenaga ahli yang kompeten dibidangnya;
- Mengembangkan kemampuan perusahaan dalam menghadapi kompetisi global serta meningkatkan kompetensi tenaga ahli dibidangnya masing-masing melalui penerapan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan manajemen;
- Membangun citra dan mengembangkan profesionalisme usaha berdasarkan Tata Kelola Perusahaan yang Baik, Standar Nasional Indonesia (SNI, SMK3) dan Standar Manajemen Internasional (ISO 9001:2015. ISO 14001:2015, ISO 45001:2018, ISO 37001:2016, serta Peraturan Perundangan.
- Menggalang kemitraan yang saling menguntungkan berdasarkan rasa saling percaya (mutual trust based) dengan mensinergikan potensi dan keunggulan yang dimiliki.
PT LAPI Ganesha Utama
Bidang Usaha
STUDI
KELAYAKAN
Meliputi: studi kelayakan, kebijakan, perencanaan, manajemen, pemasaran, teknis, operasional, lingkungan, biaya dan keuangan, pengembangan sumber daya manusia, dan organisasi atau kelembagaan.
SURVEY
DAN INVESTIGASI
Meliputi: Survey foto udara dan topografi, geologi, hidrologi, investigasi tanah, geofisika dan geokimia. Investigasi tersebut mencakup ekologi, sumberdaya, survey kelautan, pengujian material, pengujian lapangan, pengujian laboratorium, hingga pada evaluasi teknis.
PERENCANAAN
DAN DESAIN
Meliputi: Jasa kepakaran di bidang perencanaan induk, perencanaan awal, perencanaan rinci, perencanaan teknis dan kalkulasinya, perencanaan lansekap, desain kriteria, rehabilitasi, desain interior, desain produk, desain komunikasi visual, serta jasa kepakaran yang berkualifikasi tinggi dalam perancangan identitas perusahaan/lembaga/departemen.
PENGEMBANGAN DAN
MANUFAKTURING PROTOTIPE
PT. LAPI Ganesha Utama mempunyai pengalaman dalam perencanaan pabrik berskala percobaan, memproduksi prototipe, peralatan, instalasi, dan berbagai pekerjaan seni.
MANAJEMEN DAN
SUPERVISI PROYEK
Meliputi: jasa konsultasi teknis, lapangan, supervisi, manajemen konstruksi, pengawasan kualitas, konsep standarisasi, modul inventori, dokumentasi, dan program pengembangan institusi.
PENDIDIKAN
DAN PELATIHAN
Meliputi: Pendidikan dan Pelatihan Manajemen Proyek, Kursus, Seminar, dan Lokakarya.
PT LAPI Ganesha Utama (PT LAPI GU) juga bergerak di berbagai bidang jasa konsultasi dengan lingkup studi, perencanaan, perancangan, penelitian, pelatihan dan pengawasan dalam berbagai bidang usaha Konsultasi sebagai berikut:
Bisnis, manajemen dan
administrasi
Bidang studi kelayakan
dan perencanaan
Bidang Tenik
Bidang Energi
Bidang
mobilisasi pengerukan,
reklamasi dan peralatannya
Bidang penjernihan dan
pengolahan air bersih
dan limbah
Bidang
penginderaan jarak jauh
bidang Survei dan Pemetaan
Bidang infrastruktur dan
konstruksi sipil
Bidang Pertambangan
Bidang perencanaan,
perancangan dan
pengawasan pembangunan
Bidang perikanan
dan kelautan
Bidang global positioning
system (GPS)
pemasaran dan
survei pasar
Bidang telekomunikasi
Bidang Lingkungan (AMDAL)
Bidang arsitektur, landscape,
design dan interior
Bidang kedirgantaraan
Bidang sistem informasi
geografis (SIG)
Mitra Kami
Mitra bagi kami adalah pihak yang mempercayai dan bekerja sama dengan PT LAPI Ganesha Utama untuk mewujudkan proyek-proyek terbaik.
Dukungan dan kesempatan untuk membuat sebuah karya besar dari mitra menjadikan PT LAPI Ganesha Utama terus berkontribusi dalam industri ini.